
Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setkab Kukar, Ahyani Fadianur Diani saat Mengecek Harga Bahan Pokok
Bukitindah.id, Kukar – Menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Ramadhan dan Idulfitri 1446 H, Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) terus memantau harga bahan pokok guna menjaga stabilitas inflasi.
Hingga kini, inflasi di Kukar masih dalam kondisi terkendali dan menjadi yang terbaik di Kalimantan Timur bahkan secara nasional.
Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Setkab Kukar, Ahyani Fadianur Diani, mengatakan bahwa inflasi di Kukar tetap stabil di tengah beberapa daerah lain yang mengalami kenaikan signifikan.
“Saat ini inflasi di Kukar masih terkontrol dengan baik, tidak mengalami lonjakan drastis seperti di wilayah lain,” ujar Ahyani, Selasa (11/3/2025).
Ahyani menambahkan, salah satu komoditas utama yang mendapat perhatian khusus adalah beras. Pemerintah daerah berharap harga beras tetap stabil untuk menjaga daya beli masyarakat, terutama di momen menjelang Lebaran.
“Kami berharap harga komoditas pokok, terutama beras, bisa terus bertahan stabil dan tidak mengalami kenaikan yang memberatkan masyarakat,” tambahnya.
Selain beras, Pemkab Kukar juga memantau perkembangan harga bahan pokok lainnya, seperti cabai, telur, ayam, serta daging sapi dan ayam. Sebelumnya, harga cabai sempat melonjak hingga Rp180 ribu per kilogram, namun kini telah turun menjadi Rp80 ribu hingga Rp120 ribu per kilogram.
“Kemudian telur, ayam, daging ayam, dan daging sapi. Jadi itu yang paling utama, khususnya untuk menjelang Lebaran nanti,” jelas Ahyani.
Kendati harga beberapa komoditas telah mengalami penurunan, Pemkab Kukar tetap melakukan langkah-langkah antisipasi agar tidak terjadi lonjakan harga mendadak, terutama mendekati Lebaran.
“Mudah-mudahan nanti ini bisa terkontrol, tetap stabil, khususnya di Kabupaten Kukar,” tutupnya. (Adv/Red)